Haedpiece Untuk Tampil Cantik

Posting Komentar
Haedpiece
Headpiece

Haedpiece Untuk Tampil Cantik

Haedpiece Untuk Tampil Cantik - Tampil cantik dalam setiap aktivitas merupakan idaman semua wanita. Banyak hal yang dapat mempengaruhi tampilan seorang wanita seperti makeup serta fashion. Fashion didalamnya berkaitan dengan banyak hal seperti style pakaian, sepatu yang digunakan ataupun aksesoris wanita lainnya. Salah satu aksesoris yang perlu diperhitungkan untuk digunakan agar tampil menawan dan berbeda adalah headpiece. Headpiece adalah salah satu aksesoris bagi wanita  yang digunakan di area kepala. Jika dahulu headpiece ini digunakan hanya dalam acara - acara formal, sekarang ini telah bertransformasi menjadi salah satu yang digunakan wanita sebagai aksesoris outfit dalam acara formal maupun non formal. Bahan yang digunakan dalam pembuatan headpiece pun bermacam - macam mulai dari pita, bulu angsa, tembaga, perak, emas, mutiara atau bahan lainnya.

Di era modern saat ini headpiece telah banyak berkembang, banyak tokoh publik yang berlomba menggunakannya untuk tampil cantik didepan media. Secara umum penggunaan headpiece dibagi menjadi 2 yaitu :

1. Headpiece for Hairstyle

Sesuai dengan namanya Headpiece ini digunakan oleh wanita sebagai aksesoris yang dipadukan dengan tatanan rambut. Jenisnya sangat banyak mulai dari yang sederhana seperti bentuk dedaunan, bunga, rantai hingga headpiece yang lebih kompleks seperti yang digunakan oleh publik figur dunia dalam acara pernikahan Panggeran William dan Kate Middleton. Beberapa wanita undangan seperti istri legenda sepak bola Inggris, Victoria Beckham yang selalu tampil fashionable juga menggunakan headpiece untuk memberikan kesan mewah pada fashion yang dia kenakan. Belum lama, penyanyi terkenal Maddona juga menggunakan headpiece yang sangat kompleks karya dari desainer Indonesia Rinaldi A. Yunardi dalam acara ulang tahunnya ke-63 di Italia. Maddona bukan kali ini saja menggunakan headpiece, pada beberapa acara musik, Maddona juga kerap menggunakan headpiece sebagai salah satu accesorisnya.

2. Headpiece for Hijab

Headpiece yang satu ini merupakan headpiece yang digunakan dengan memadukan style hijab seorang wanita. Kepopuleran penggunaan headpiece for hijab bermula dalam acara formal pernikahan. Sang pengantin wanita biasanya akan dihiasi dengan pernak - pernik headpiece yang simple hingga yang kompleks seperti bentuk mahkota atau ornamen - ornamen berantai. Namun, ini semua juga disesuaikan dengan konsep pernikahan yang diadakan. Berbeda hal jika headpiece digunakan pada acara yang tidak formal ataupun sebagai aksesoris harian, headpiece yang digunakan dalam hijab akan terlihat lebih simpel. Beberapa headpiece yang umumnya digunakan dalam acara non formal atau harian adalah bentuk pita, dedaunan ataupun bentuk bunga.

Nah bagi kalian yang ingin tampil fashionable serta edgy, ini adalah salah satu cara untuk Anda tampil menawan. Temukan dan pilihlah headpiece yang sesuai dengan gaya serta karakter pribadi Anda. Satu hal yang sangat penting adalah jangan takut untuk tampil dengan tampilan baru.

Related Posts

Posting Komentar