Perbedaan Warna Navy dan Biru Dongker Secara Detail

Posting Komentar

Perbedaan Warna Navy dan Biru Dongker
Perbedaan Warna Navy dan Biru Dongker

Perbedaan Warna Navy dan Biru Dongker - Biru menjadi warna yang bisa dibilang paling sering kita temukan dikehidupan sehari-hari. Langit yang cerah dan hamparan lautan yang sangat luas selalu menggambarkan warna biru. Mulai dari biru muda hingga biru tua akan memiliki makna tersendiri. Warna biru juga sering menjadi bagian dari fashion yang kita kenakan. Salah satunya adalah penggunaan pakaian dengan bahan jeans yang selalu dominan dengan warna biru. Dan masih banyak lagi penggunaan warna biru dalam pakaian. Jika kita memperhatikan warna biru ini banyak sekali akan tingkatan dan jenis warnanya. Apapula warna biru yang hampir menyerupai sehingga kita sulit membedakannya. Contohnya adalah warna Navy dan warna Biru Dongker. Masih banyak yang masih bertanya apasih perbedaan warna navy dan biru dongker? Hal pasti yang kita ketahui adalah keduanya memiliki warna dominan biru, dan untuk lebih lengkapnya kita akan bahas di bawah ini. 

Apa Itu Warna Navy Blue?

Navy Blue atau dalam istilah bahasa Indonesia memiliki makna biru laut adalah sebuah warna yang diambil dari warna biru di lautan. Warna ini bermula saat di gunakan oleh militer laut Inggris sekitar 1978 yang kemudian menjadi cikal bakal militer laut di dunia. Jika dilihat dengan seksama biru laut ini lebih terlihat gelap. Warna biru yang terlihat gelap ini sekali lagi menggambarkan warna perairan lautan yang sangat dalam sehungga pada akhirnya navy blue menjadi warna dominan di berbagai angkatan militer laut dunia. Selain dikenal dengan biru laut, warna ini juga dikenal sebagai biru dongker. 

Apa Perbedaan Warna Navy dan Biru Dongker?

Masih banyak yang mencari tahu mengenai perbedaan warna navy dan biru dongker. Dari segi warna navy dan biru dongker ini tidak berbeda. Bisa dibilang keduanya adalah warna yang sama. Navy sendiri merupakan kata serapan yang berasal dari bahasa asing. Di luar negeri navy ini terkenal dengan sebutan navy blue yang berarti biru laut. Sedangkan biru dongker merupakan sebutan warna bagi masyarakat Indonesia. Namun, sampai saat ini tidak diketahui kapan dan darimana sebenarnya muncul peralihan kata navy menuju biru dongker. 

Kode Warna Navy Blue atau Biru Dongker

Setelah membahas tentang apa sebenarnya warna navy dan biru dongker, berikut ini akan kita paparkan tentang kode warna navy atau biru dongker yang sering digunakan para desainer. Secara umum kode warna navy yang sering digunakan adalah dalam bentuk Hex Color, RGB serta CMYK. Berikut adalah kode warnanya. 

  • Hex Color Code #000080
  • RGB : 0 0 128
  • CMYK : 100, 100, 0, 50 

Biru Dongker Cocok Dengan Warna Apa?

Setelah memahami semua di atas tentu kita akan menuju ke arah warna apa saja yang cocok dengan warna biru dongker. Baik dunia desainer grafis atau fashion pasti akan selalu memperhitungkan warna apa saja yang nanti akan serasi untuk dikombinasikan. Berikut ini adalah beberapa warna yang cocok untuk dipadukan dengan biru dongker.

1. Orange

Orange adalah warna yang sangat cocok dengan navy. Dengan memadukan kedua warna ini, akan memberikan tambahan kesan kehangatan dalam setiap penggunaannya.

2. Hijau

Hijau merupakan warna alam yang memberikan kesejukan dalam pewarnaannya. Keduanya akan sangat cocok untuk dipadukan karena kedua warna ini merupakan warna alami yang sering kita temukan.

3. Hitam / Putih

Tak diragukan lagi dengan kedua warna ini. Sebutannya sebagai warna netral juga diberikan karena hitam dan putih cocok dipadukan dengan berbagai warna lainnya.

4. Biru

Navy merupakan bagian dari warna biru, dan perlu diingat bahwa warna biru ada berbagai macam. Salah satunya adalah warna tosca. Warna ini juga bisa untuk menjadi pelengkap.

5. Kuning

Selain warna orange yang telah disebutkan sebelumnya, warna kuning juga bisa dipadukan untuk memberikan makna kehangatan dalam setiap desain. 

6. Fuchisa

Fuchisa merupakan warna yang berada ditengah antara warna pink dan ungu. Jika Kamu suka dengan warna yang cerah tanpa mengganggu warna utama, maka fuchisa cocok untuk digunakan.

7. Coral

Coral ini merupakan turunan dari warna merah. Memiliki warna yang cenderung lebih halus. Dengan menggunakan warna coral maka akan memberikan kehangatan pada pada kombinasi warna yang ada seperti halnya warna kuning dan orange. 

Kesimpulan

Dari penjelasan sebelumnya, idak terdapat perbedaan warna navy dan biru dongker. Keduanya merupakan warna yang sama. Istilah biru dongker merupakan peralihan kata yang terjadi secara alami. Navy memiliki nama lain navy blue, biru laut dan biru dongker.

Related Posts

Posting Komentar