Perbedaan Cream SJ Asli dan Palsu Update Terbaru

Posting Komentar

Perbedaan Cream SJ Asli dan Palsu WF
Perbedaan Cream SJ Asli dan Palsu WF

Perbedaan Cream SJ Asli dan Palsu - Produk produk kecantikan sejatinya merupakan kebutuhan tersier bagi para wanita. Jaman dahulu tak setiap wanita membuyuhkan skincare dan hanya digunakan pada saat tertentu saja. Seiring berkembangnya waktu, skincare menjadi salah satu produk yang wajib dimiliki dan merangkak naik posisinya menjadi kebutuhan sekunder. Hampir setiap wanita saat ini memiliki skincare baik itu dalam bentuk facewash, pelembab, sunscreen ataupun basic skincare lainnya.

Produk skincare telah berkembang cukup pesat. Skincare dikemas dalam berbagai bentuk yang disesuaikan. Salah satu bentuk yang paling banyak dijual adalah bentuk cream. Cream dinilai sangat flexibel digunakan dan dibawa. 

Salah satu produk kecantikan yang cukup banyak diminati dalam bentuk cream adalah  Cream SJ. Brand ini cukup populer di kalangan wanita karena memberikan produk yang cukup ramah untuk kantong. Dengan popularitasnya yang semakin naik, membuat adanya pihak yang tidak bertanggung jawab dengan memalsukan produk tertentu untuk mendapatkan keuntungan instant. Tentu hal seperti ini akqn sangat merugikan konsumen mengingat produk seperti ini nantinya akan digunakan langsung pada permukaan kulit. 

Agar terhindar dari adanya pemalsuan suatu produk, tentu kita harus memahami bagaimana perbedaan cream SJ asli dan palsu yang akan kita kupas tuntas di artikel ini. 

Cream SJ

Cream SJ dikenal juga dengan Crean Sin Jung merupakan produk untuk perawatan kukit wajah yang memiliki fungsi utama dalam memutihkan wajah. Dalam setiap pembeliannya, biasanya akan diberikan  paket secara langsung yaitu cream siang dan cream malam. Keduanya memiliki perawan yang berbeda beda dalam membantu dalam memutihkan wajah. Sin Jung sendiri merupakan sebuah perawatan wajah yang berasal dari negara Tiongkoknyang telah masuk ke Indonesia beberapa waktu lalu. 

Cream SJ Siang

Cream SJ siang dijual dengan kemasan berwarna kuning terang. Produk ini dipakai pagi hari sebelum memulai aktivitas. Dan biasanya day cream mengandung anti UV yang berguna saat melakukan aktivitas diluar ruangan. 

Cream SJ Malam

Cream malam dari SJ dikemas dengan kemasan warna dominan pink. Penggunaanya diaplikasikan pada malam hari sebelum tidur atau setelah aktivitas harian selesai. Didalamnya mengandung berbagai macam komposisi seperti Aquadestilata, Cetyl Alcohol, Metyl Paraben, Propyl Paraben, Arbutin Dioxide, Vit E dan masih banyak lagi.

Manfaat Cream SJ Siang Malam

Penggunaanya secara rutin akan memberikan manfaat positif untuk wajah yaitu:

  1. Melembabkan kulit wajah;
  2. Membersihkan wajah;
  3. Mencerahkan;
  4. Memutihkan wajah;
  5. Menyamarkan Noda hitam;
  6. Mencegah Terjadinya Jerawat.

Apakah Cream SJ Sudah BPOM?

Perbedaan Cream SJ Asli dan Palsu
Daftar BPOM Cream SJ

Cream SJ memang menjadi pembicaraan yang hangat beberapa waktu ini. Pembicaraan ini selalu berkaitan dengan kemanan produknya. Jika kita telaah secara mendalam, terdapat beberapa NO BPOM yang beredar. Dalam pemeriksaan lanjutan Produk Sin Jung dengan nomor NA18210100692 dan NA18210100694 telah terdaftar sebagai Cream Sin Jung Day Cream Glowing dan Night Cream Glowing. Setidaknya dalam BPOM saat dilakukan riset telah ada 9 produk yang terdaftar.

Cara Membedakan Cream SJ Asli dan Palsu

Membedakan barang asli dan palsu merupakan sesuatu yang sangat riskan. Apalagi saat ini cream palsu memiliki kesamaan yang hampir tak bisa dibedakan. Disini kita meyakini bahwa SJ adalah produk aman tanpa adanya bahan berbahaya maka berikut ada cara membedakannya.
1. Terdapat No BPOM 
Walaupun ada NO BPOM, ini belum tentu menandakan bahwa produk tersebut adalah asli. Pastikan NO BPOM day cream adalah NA18210100692 dan night cream NA18210100694.
2. Warna Cream
Salah satu tanda bahwa cream berbahaya dengan adanya merkuri adalah warnanya. Apabila cream berwarna kunign cerah maka ini bisa menjadi indikasi barang tersebut palsu atau mengandung bahan berbahaya.

Apakah Cream SJ Aman Digunakan?

Perbedaan Cream SJ Asli dan Palsu
Night Cream SJ Mengandung Merkuri

Sejauh ini BPOM menjadi garda terdepan dalam menentukan kemanan skincare. Dalam laman resminya saat ini masih terdapat produk Sin Jung dan membuatnya aman digunakan. Namun,pada 11 Desember 2023 kompas dot tv dan kompas dot com mengeluarkan rilis terbaru mengenai skincare berbahaya. Dan hasilnya adalah night cream Sin Jung masuk dalam produk berbahaya.

Kesimpulan

Perbedaan Cream SJ Asli dan Palsu bisa dilihat dari warna cream dan NO BPOM yang tertera pada kemasan produk. Dari segi kemanan, pada rilis terbaru bisa dilihat jika night cream sin jung mengandung merkuri walaupun masih terdaftar di BPOM.

Related Posts

Posting Komentar